Lviv - Setelah menderita kekalahan di laga perdana lawan Jerman,
Portugal berhasil meraih poin penuh usai mengalahkan Denmark 3-2.
Pertandingan antara Portugal dan Denmark berlangsung di Lviv Arena, Rabu (13/6/2012).
Tidak
ingin kembali menderita kekalahan, Portugal langsung menyerang sejak
babak pertama dimulai. Namun, peluang baru didapat di menit ke-19.
Tendangan jarak jauh Ronaldo usai melakukan umpan satu-dua dengan
Meireles masih belum menemui sasaran.
Tiga menit kemudian,
tendangan bebas Ronaldo dari sisi kanan pertahanan Denmark melambung
tinggi di atas mistar gawang Denmark. Portugal berhasil mencetak gol
pertama di menit ke-24. Sepak pojok Moutinho disambut sundulan Pepe yang
langsung merobek jala Denmark.
Portugal menggandakan
keunggulannya di menit ke-36. Kali ini giliran Postiga yang mencatatkan
namanya di papan skor. Tendangannya dari dalam kotak penalti
memanfaatkan umpan silang mendatar Nani berhasil membobol gawang Denmark
untuk kali kedua.
Denmark mampu memperkecil ketertinggalan di
menit ke-41 melalui sundulan Bendtner usai menerima umpan silang yang
dilepaskan Krohn-Dehli dari sayap kiri.
Skor 2-1 bertahan hingga babak pertama usai.
Memasuki
babak kedua, Portugal tidak mengendurkan tekanannya. Tendangan Ronaldo
dari sisi kiri kotak penalti di menit ke-49 masih bisa diantisipasi
Andersen.
Denmark mengancam di menit ke-63. Tendangan keras Kvist dari luar kotak penalti melayang tipis di atas mistar gawang Portugal.
Menit
ke-73, kembali Portugal melancarkan tendangan jarak jauh. Kali ini
giliran Raul Meireles yang melepaskan tendangan dari luar kotak penalti,
namun belum merubah papan skor. Peluang emas didapat Ronaldo di menit
ke-79. Menerima umpan terobosan Nani, Ronaldo lolos dari jebakan
offside. Tinggal berhadapan dengan kiper, sepakan pemain Madrid itu melebar di kanan gawang.
Christiano Ronaldo yang bertindak selaku kapten kesebelasan tidak mampu menciptakan gol sepanjang pertandingan.. Menit ke-80, Denmark mampu menyamakan
kedudukan berkat sundulan yang dilepaskan Bendtner usai menerima umpan
silang Jacobsen.
Portugal kembali unggul di menit ke-87 melalui
tendangan keras yang dilepaskan Varela yang baru masuk ke lapangan di
menit ke-84.
Skor 3-2 bertahan hingga pertandingan usai.
Hasil ini membuat Portugal mengoleksi tiga poin dari dua pertandingan atau sama dengan torehan poin Denmark. Dengan hasil tersebut, Portugal membuka peluang lolos ke babak
berikutnya setelah pada pertandingan pertama babak penyisihan
Piala Eropa tersebut kalah dari Jerman dengan skor 0-1.
Susunan pemain:
Portugal:
Rui Patricio; Joao Pereira, Bruno Alves, Pepe, Coentrao; Veloso,
Moutinho, Meireles (Varela 84'); Nani (Rolando 89'), Ronaldo, Helder
Postiga (Oliveira 64').
Denmark: Andersen; Jacobsen, Kjaer, Agger, S. Poulsen; Kvist, Eriksen, Zimling; Krohn-Dehli, Bendtner, Rommedahl (Mikkelsen 60').
Belum ada tanggapan untuk "Hasil Pertandingan Portugal vs Denmark 3-2"
Posting Komentar